12 Hotel di Busan: Rekomendasi hotel terbaik di Busan, dari Rp 500 ribuan aja!

Klook Indonesia
Klook Indonesia
Last updated 30 Sep 2023
Rekomendasi Hotel di Busan - Blog Cover ID

Pilihan hotel-hotel di Busan untuk liburanmu di kota pesisir Korea ini!

Tidak ada alasan bagi kamu untuk enggak jatuh cinta dengan Kota Busan. Kota ini akan mencuri hati kamu dengan pantai-pantainya yang indah, pemandangan lereng gunung yang memukau, dan kuil-kuil bersejarah. Semua keindahan itu bisa kamu temukan di kota pelabuhan yang ramai ini. Paket komplet, bukan? Perpaduan lanskap perkotaan berlatar pegunungan terjal dan laut biru sudah cukup bagi kamu untuk segera berkunjung ke kota ini!
Jika kamu berniat untuk liburan ke Busan, kami telah menyusun daftar hotel di Busan yang bisa jadi pertimbangan kamu, dibagi dengan berbagai range harga yang sesuai dengan anggaran kamu. Dari hotel budget, kelas menengah, hingga mewah, semuanya berlokasi strategis di dekat destinasi wisata dan memiliki peringkat tinggi untuk keramahannya secara keseluruhan. 
Sstt…kamu bahkan bisa mendapatkan hotel bintang 3 dengan harga yang ramah di kantong dengan harga Rp500.000-an per malam!
PENTING: Mengenai kategori tarif menginap yang tercantum dalam artikel ini
Kami membagi rekomendasi hotel pilihan kami berdasarkan tarif per malam termurah ketika artikel dibuat. Tarif mungkin berbeda-beda tergantung tanggal kunjunganmu – misalnya di periode ramai, hotel yang masuk kategori harga menginapnya Rp 1-2 juta bisa melambung hingga Rp 3-4 juta di periode sibuk!
Jadi mohon mengecek harga di tanggal kunjunganmu sebelum melakukan pemesanan.

ID KV Promo Klook yang Berlangsung

🛏️ Harga menginap: Di bawah Rp 1 juta

Butuh rekomendasi hotel budget di Busan? Inilah beberapa opsi yang bisa kamu cek!

1. French Code Hotel

French Code Hotel Busan - Room
Terinspirasi dari arsitektur Prancis yang tak lekang oleh waktu, French Code Hotel memiliki desain yang unik dengan memadukan keanggunan Prancis dan keramahan Korea. French Code Hotel siap menawarkan kamu pengalaman berlibur di Busan yang menyenangkan.
Bayangin aja, begitu bangun tidur kamu sudah disambut oleh pemandangan indah lanskap perkotaan yang ramai atau garis pantai yang tenang di dekatnya. Perpaduan antara kota dan alam; French Code Hotel memang seunik itu.
Terletak di area Changwon, French Code Hotel memungkinkanmu untuk mencapai Korea Naval Academy Museum dan Yeojwacheon Stream hanya dengan 5 menit berkendara. Hotel ini juga berjarak sekitar 10,2 km dari Seongsan Shell Mound dan 12,7 km dari Masan Stadium.
French Code Hotel
Alamat: 7-1, Jehwang-ro 80beon-gil, Jinhae-gu
Stasiun Terdekat: Jinhae Station (800 meter, 3 menit berjalan kaki)

2. K-Guesthouse Premium Nampo 1

K-Guesthouse Premium Nampo 1 - Room
[MY] K-Guesthouse Premium Nampo 1
K-Guesthouse Premium Nampo 1 yang menawan ini membuat kamu merasa seperti sedang bersantai dengan nyaman di rumah sendiri. Di sini kamu bahkan dapat menikmati pemandangan kota sambil sarapan, lho!
Karena berada di pusat Busan, K-Guesthouse Premium Nampo 1 terletak di lokasi yang strategis sehingga memudahkanmu untuk menjangkau berbagai destinasi populer; mulai dari pasar yang ramai di Jagalchi Market dan Gukje Market yang ramai hingga ke landmark budaya seperti Yongdusan Park dan Busan Tower. Wisma pantai ini berjarak 12,2 kilometer dari Gwangalli Beach dan 17,8 kilometer dari Shinsegae Centum City.
K-Guesthouse Premium Nampo 1
Alamat: 10F, 40-2, Nampo-gil, Jung-gu
Stasiun Terdekat: Nampo Station (200 meter, 3 menit berjalan kaki)

3. Seomyeon Hound Hotel 1st Street

Seomyeon Hound-Hotel Busan
Mencari hotel di Busan yang ramah hewan peliharaan? Seomyeon Hound Hotel 1st Street adalah jawaban untuk kamu! Hotel bintang tiga ini tidak hanya mengizinkan kamu membawa hewan peliharaan, tetapi juga memastikan hewan peliharaan kamu dapat beristirahat dengan nyaman. 
Meskipun terletak di lingkungan yang ramai di Seomyeon, hotel ini merupakan tempat yang tepat untuk bersantai. Lokasinya yang strategis memudahkanmu untuk mencapai Seomyeon Street hanya dalam 10 menit berkendara. Seomyeon Hound Hotel 1 Street juga hanya terpaut jarak sekitar 1,5 kilometer Lotte Department Store Busan.
Seomyeon Hound Hotel 1st Street
Alamat: 10 Jungang-daero
Stasiun Terdekat: Seomyeon Station (500 meter, 9 menit berjalan kaki)

4. Busan View Hotel Busan Station

Busan View Hotel Busan Station
Busan View Hotel Busan Station terletak di lokasi yang sangat strategis, yaitu di dekat pusat transportasi utama Korea Selatan, Busan Station. Hal ini memudahkanmu untuk bepergian ke pantai-pantai terkenal dan ke tempat-tempat bersejarah serta destinasi wisata budaya. Itu berarti, semua keajaiban Busan berada dalam jangkauan kamu!
Jika memesan kamar di lantai yang lebih tinggi, kamu dapat menikmati pemandangan lampu kota yang indah di malam hari atau bangun pagi sambil disambut pemandangan cakrawala kota yang ikonik, termasuk jalan-jalan yang ramai, pasar yang penuh warna, dan Busan Tower yang megah!
Busan View Hotel Busan Station 
Alamat: 16-10, Jungang-daero 196beon-gil, Dong-gu
Stasiun Terdekat: Busan Station (300 meter, 4 menit berjalan kaki)

Yang juga perlu kamu persiapkan sebelum berangkat ke Korea:

SIM Card/4G Wifi untuk Korea Selatan - Pastikan kamu selalu terkoneksi dengan internet di seluruh Korea
Korea Rail Pass - Jelajahi 80 rute kereta cepat di Korea tanpa batas selama pass berlaku! Kamu bisa menjelajahi Korea sepuasnya dengan satu pass ini
Klook Pass Seoul - Kunjungi hingga 5 tempat dan aktivitas wisata di Seoul dan sekitarnya dengan satu pass saja, bikin kamu lebih hemat!
Discover Seoul Pass - Pass yang bisa digunakan untuk akses masuk gratis ke lebih dari 50 tempat wisata di Seoul dan diskon tiket masuk ke 101 tempat wisata lainnya
Transportasi bandara
Pilihan tour wajib di Korea
Tiket wisata populer

🛏️ Harga menginap: Rp 1-2 juta

Membutuhkan pilihan hotel kelas menengah di Busan dengan range harga menginap Rp 1-2 juta per malam? Beberapa hotel ini bisa jadi pilihan!

5. Kent Hotel Gwangalli by Kenwingston

Kent Hotel Gwangalli Busan
Kamu dapat menikmati keindahan Gwangalli Beach langsung dari Kent Hotel Gwangalli by Kenwingston. Hotel modern dan mewah ini menawarkan pemandangan Gwangalli Beach yang siap memanjakan kamu; menjadikannya pengalaman yang tak terlupakan di Busan.
Karena lokasinya yang berada di jantung kawasan Gwangalli yang ramai, hotel ini menawarkan kombinasi sempurna antara kenyamanan, kemudahan, dan pemandangan pantai yang memukau!
Kent Hotel Gwangalli by Kenwingston
Alamat: 229, Gwanganhaebyeon-ro, Suyeong-gu
Stasiun Terdekat: Gwangan Station (700 meter, 12 menit berjalan kaki)

6. Lavalse Hotel

[MY] Lavalse Hotel Busan
Cherry on top menginap di Lavalse Hotel adalah rooftop-nya yang spektakuler! Kamu hotel dapat bersantai, minum, dan menikmati pemandangan cakrawala kota yang menakjubkan atau matahari terbenam di malam hari.
Lokasi yang strategis benar-benar memudahkan para tamu untuk mengakses berbagai landmark ikonik kota, destinasi wisata budaya, dan kehidupan malam yang semarak. Dengan menginap di Lavalse Hotel, kamu cuma butuh 5 menit berkendara untuk seru-seruan di Busan Tower dan Nampodong Street. Mau belanja di Jagalchi Fish Market dan Gukje Market? Tenang, jaraknya enggak sampai 2 kilometer, kok, kalau menginap di Lavalse Hotel!
Lavalse Hotel
Alamat: 82, Bongnaenaru-ro(Yeongdo-gu)
Stasiun Terdekat: Nampo Station (600 meter, 9 menit berjalan kaki)

7. Shilla Stay Haeundae

[MY] Shilla Stay Haeundae
Rasakan sendiri gimana menyenangkannya menginap di Shilla Stay Haeundae yang letaknya hanya beberapa langkah dari garis pantai yang berkilauan di Haeundae Beach! Enggak heran jika hotel sophisticated ini mampu memberikan pengalaman menginap unik yang menggabungkan kemewahan dan kenyamanan.
Shilla Stay Haeundae cocok buat kamu jika memiliki budget lebih untuk menginap selama berlibur di Busan. Nilai plusnya lagi, kamu hanya butuh jalan kaki sekitar 4 menit buat seru-seruan di Haeundae Beach dan berkendara 5 menit untuk bersantai di Gwangalli Beach. Enggak cuma itu, hotel bintang 4 ini berjarak 3,2 km dari Shinsegae Centum City dan 5,5 km dari Songjeong Beach.
Shilla Stay Haeundae
Alamat: 46, Haeun-daero 570beon-gil, Haeundae-gu
Stasiun Terdekat: Haeundae Station (400 meter, 7 menit berjalan kaki)

8. Hotel Nongshim

[MY] Hotel Nongshim Busan
Terletak di daerah Seomyeon, Hotel Nongshim terkenal dengan keramahannya. Yang enggak boleh kamu lewatkan saat menginap di sini adalah bersantai di spa mata air panasnya yang terkenal! Kamu juga bakal dimanjakan dengan fasilitas-fasilitas terbaik, seperti pusat kebugaran, sauna, dan berbagai ruang pertemuan; baik untuk acara sosial maupun bisnis.
Jarak Hotel Nongshim dengan Gwangalli Beach dan Haeundae Beach enggak jauh, cuma 15 menit berkendara. Kalau mau berbelanja, kamu juga enggak bakal kesulitan untuk menjangkau Lotte Department Store Busan dan Shinsegae Centum City, kok!
Hotel Nongshim
Alamat: 23, Geumganggongwon-ro 20beon-gil(Dongnae-gu)
Stasiun Terdekat: Oncheonjang Station (400 meter, 7 menit berjalan kaki)

🛏️ Harga menginap: Di atas Rp 2 juta

Jika budget bukanlah masalah untukmu, pilihan hotel mewah di Busan ini bisa jadi opsi menginapmu saat liburan di Busan!

9. Paradise Hotel Busan

Paradise Hotel Busan
Paradise Hotel Busan
Menginap di Paradise Hotel Busan adalah sweet escape! Bagaimana tidak? Hotel bintang 5 yang sudah pasti mewah dan memesona ini terletak di kota pesisir Busan yang semarak dan sepanjang Haeundae Beach yang indah sehingga dapat memberikan pengalaman menginap tak terlupakan bagi para tamu.
Saat menginap di hotel ini, kamu bakal dibuat terkagum-kagum fasilitas yang super lengkap, mulai dari spa, kolam renang outdoor, lapangan golf, pusat kebugaran, hingga berbagai fasilitas olahraga air.
Lokasi Paradise Hotel Busan strategis karena dekat dengan destinasi ikonik, seperti Haeundae Beach dan Gwangalli Beach. Jaraknya bahkan cuma 5 menit berkendara! Hotel ini juga berjarak 3,8 km dari Shinsegae Centum City dan 5,2 km dari Songjeong Beach. Benar-benar enggak salah untuk menetapkan Paradise Hotel Busan sebagai ‘paradise’ selama kamu berlibur di Busan!
Paradise Hotel Busan
Alamat: 296, Haeundaehaebyeon-ro, Haeundae-gu
Stasiun Terdekat: Haeundae Station (700 meter, 11 menit berjalan kaki)

10. Park Hyatt Busan

Park Hyatt Busan
Park Hyatt Busan
Manjakan diri kamu dengan pemandangan Haeundae Beach yang ikonik dan perairan Laut Timur yang berkilauan saat menginap di Park Hyatt Busan. Hotel ini sangat cocok untuk menginap romantis atau bagi pelancong yang sedang dalam perjalanan bisnis dan ingin memanjakan diri dengan kenyamanan, pemandangan indah, dan fasilitas mewah.
Sebagian besar hotel berbintang tinggi lima di Busan memang berlokasi di pesisir pantai; tepatnya di dekat Haeundae Beach. Meski begitu, kamu bisa memesan layanan tur untuk mengeksplorasi destinasi di luar area ini, kok. Park Hyatt Busan berjarak 5 menit berkendara ke Haeundae Beach dan Gwangalli Beach, serta 2,5 kilometer dari Shinsegae Centum City.
Park Hyatt Busan
Alamat: 51, Marine city 1-ro, Haeundae-gu
Stasiun Terdekat: Dongbaek Station (600 meter, 10 menit berjalan kaki)

11. Ananti Hilton Busan

Ananti Hotel Busan
Ananti Hotel Busan
Pastikan kamu tahu ini: Ananti Hilton Busan adalah hotel bintang lima yang langsung menghadap ke laut! Hotel ini sangat disukai para tamu karena memiliki kamar-kamar dengan pemandangan laut. Mereka bahkan menyebutnya sebagai pemandangan terbaik yang bisa dinikmati saat bangun pagi! 
Highlight lain dari pengalaman menginap di Ananti Hilton Busan adalah kolam renang tanpa batas yang memberikan pemandangan laut yang luar biasa. Hotel tepi pantai yang mewah ini berjarak 37 menit dengan bus dari Kuil Buddha Haedong Yonggungsa yang dibangun pada abad ke-14 serta 15 menit berkendara ke Haeundae Beach dan Gwangalli Beach. Ananti Hotel Busan juga cukup dekat dengan Shinsegae Centum City dan Songjeong Beach dengan jarak masing-masing 13,1 kilometer dan 3,3 kilometer.
Ananti Hilton Busan
Alamat: 268-32, Gijanghaean-ro Gijang-eup
Stasiun Terdekat: OSIRIA Station (1,9 kilometer, 32 menit berjalan kaki)

12. Grand LCT Residence

Grand LCT Residence Busan
Grand LCT Residence Busan
Grand LCT Residence adalah kompleks apartemen di jantung kota Busan yang menawarkan pengalaman menginap seperti di rumah sendiri. Hunian ini memberikan kenyamanan dan kemudahan yang luar biasa bagi para tamu untuk masa inap pendek maupun panjang. Benar-benar tempat menginap yang sempurna kalau kamu menginap bersama teman-teman dan keluarga! Grand LCT Residence juga memiliki berbagai fasilitas yang dapat dinikmati oleh para tamu, seperti pusat kebugaran, sauna, dan kolam renang.
Hanya dengan berjalan kaki 10 menit dari Grand LCT Residence, kamu akan sampai di Haeundae Beach dan Radium Art Center.Saat menginap di Busan, carilah tur sehari yang akan membawamu mengeksplorasi pinggiran kota Busan supaya pengalaman jalan-jalan ke Busan kamu jadi super komplet dan menyenangkan!
Grand LCT Residence
Alamat: Landmark-dong, 30, Dalmaji-gil
Stasiun Terdekat: Jungdong Station (600 meter, 10 menit berjalan kaki)

ID Klook Signup Banner

Pesan berbagai aktivitas liburan di Busan lewat Klook