Kereta vs Pesawat: Benarkah Traveling dengan Pesawat SELALU Lebih Cepat daripada Kereta?

Klook Team
Klook Team
Last updated 14 Mar 2020
Kereta vs Pesawat
Reading Time:
6
minutes

Ternyata traveling dengan pesawat enggak selalu lebih cepat daripada kereta, lho!

Kamu mungkin selalu berpikir kalau traveling dengan pesawat akan jauh lebih cepat daripada menggunakan moda transportasi barat, termasuk kereta. Namun ternyata, enggak selalu begitu lho pada kenyataannya!
Ini terutama sangat relevan kalau kamu traveling ke negara-negara yang udah punya jaringan kereta cepat yang menghubungkan banyak kota. Jepang misalnya, yang punya jaringan kereta Shinkansen yang menghubungkan banyak banget kota, dari Hokkaido di utara sampai Kyushu di bagian selatan.
Aturan Baru Shinkansen
Kredit Foto: Finbarr Fallon on Flickr
Hal yang sama juga bisa kamu rasakan di Korea dan China, yang sama-sama punya kereta cepat yang menghubungkan banyak kota di sana. Pun demikian di Eropa, yang punya jaringan kereta yang bisa menghubungkan sampai 33 negara berbeda!
Ada beberapa alasan kenapa traveling menggunakan kereta bisa lebih cepat daripada naik pesawat. Yuk, bahas satu-satu!

1. Stasiun Kereta Biasanya Berada di Tengah Kota, Sementara Bandara Rata-Rata di Luar Kota

Amsterdam Centraal Station dari udara. Stasiun utama Amsterdam ini benar-benar terletak di tengah kota. (Foto: Michael Bußmann dari Pixabay)
Ini adalah salah satu alasan utama kenapa traveling dengan kereta seringkali bisa lebih cepat daripada naik pesawat. Stasiun kereta utama sebuah kota biasanya terletak di tengah kota, dan kamu bisa dengan mudah menjangkaunya! Ini berbeda dengan bandara, yang rata-rata berada di luar kota karena memang membutuhkan area yang sangat luas.
Karena hal ini, sementara kamu perlu berkendara hingga 1 jam atau lebih untuk pergi ke bandara, kamu hanya membutuhkan waktu yang jauh lebih sedikit untuk pergi ke stasiun.

2. Saat Traveling dengan Pesawat, Kamu Harus Tiba di Bandara 1-1,5 Jam Sebelum Waktu Terbang

Foto: Free-Photos dari Pixabay
Mengingat rata-rata waktu check-in penerbangan tutup (check-in close time) sekitar 45 menit-1 jam sebelum waktu terbang, itu artinya kamu harus tiba sekitar 1 jam atau lebih (untuk perjalanan internasional) di bandara!
Sementara kereta biasanya tidak memiliki check-in close time sehingga kamu bisa tiba 10-15 menit sebelum waktu kereta berangkat. Kamu pun enggak perlu buru-buru banget untuk berangkat ke stasiun dan punya lebih banyak waktu untuk hal lain.

3. Keberadaan Kereta Cepat (High-speed train) Memangkas Waktu Perjalanan dengan Kereta

Kereta Cepat
Sejak diperkenalkannya teknologi kereta cepat atau high-speed train, waktu perjalanan dengan kereta udah jauh berkurang banget. Misalnya aja nih ya, kalau dulu untuk pergi dari Beijing ke Shanghai memerlukan 14 jam perjalanan atau bahkan lebih dengan kereta, setelah diperkenalkannya high-speed train, waktu perjalanan udah terpangkas jadi sekitar 4 jam doang!
Emang sih, masih belum secepat pesawat (waktu tempuh penerbangan Beijing ke Shanghai adalah sekitar 2 jam 10 menit), tapi mempertimbangkan dua poin sebelumnya, sangat mungkin lho total waktu yang diperlukan untuk traveling dari Beijing ke Shanghai jadi lebih cepat dengan kereta daripada naik pesawat!
Hal yang sama juga berlaku kalau kamu akan menempuh perjalanan antar kota di Jepang atau di Eropa. Misalnya, daripada naik pesawat untuk pergi dari Tokyo ke Osaka, jauh lebih baik naik Shinkansen! Kamu juga bisa hemat lebih banyak uang kalau kamu menggunakan JR Pass.
Pun demikian di Eropa. Seperti di Asia Timur, Eropa juga udah punya jaringan kereta cepat yang bisa membantu kamu traveling dari kota ke kota di Eropa dengan lebih hemat dan cepat.

Masih Belum Percaya Juga Kalau Traveling dengan Kereta Bisa Lebih Cepat daripada Pesawat? Cek Infografis Ini!

Kereta vs Pesawat

Trik untuk Lebih Hemat Jika Traveling dengan Kereta: Gunakan Travel Pass!

Traveling dengan kereta jauh lebih murah daripada dengan pesawat. Selain harga tiket regulernya juga sudah murah, kamu juga bisa menghemat lebih banyak uang lagi jika memanfaatkan program travel pass!
Dengan travel pass, kamu bisa naik kereta tanpa batas dengan membayar satu kali aja. Jadi, enggak perlu tuh beli tiket berkali-kali untuk traveling dari satu kota ke kota lain.
Berikut beberapa travel pass yang bisa kamu manfaatkan jika kamu ingin traveling dengan kereta!

Jepang: JR Pass

JR Pass
JR Pass adalah program travel pass di Jepang yang bisa kamu gunakan untuk naik kereta, bus, dan bahkan kapal tanpa batas di jalur yang dimiliki dan dioperasikan oleh perusahaan Japan Railways Group. Mengingat semua jaringan shinkansen di Jepang dioperasikan oleh Japan Railways Group, artinya JR Pass ini wajib banget kalau kamu ingin menjelajahi Jepang dengan kereta cepat.
Dengan JR Pass, kamu bisa naik shinkansen sepuasnya selama periode berlakunya Pass kamu.
Temukan informasi selengkapnya mengenai JR Pass di artikel-artikel berikut ini:

Korea: KR Pass

Foto: Wikimedia Commons by revi, CC-BY 2.0/kr
KR Pass adalah travel pass yang bisa kamu gunakan untuk menggunakan kereta cepat KTX di Korea! Kalau kamu ingin traveling di Korea di luar Seoul, kamu bisa banget pakai KTX untuk pergi dari kota ke kota tanpa batas dengan KR Pass ini.
Bahkan kalaupun kamu hanya ingin pulang pergi Seoul-Busan, dengan pass ini juga worth banget kok buat dibeli!
Temukan informasi selengkapnya mengenai KR Pass di blog Klook.

Taiwan: THSR Unlimited

Taiwan juga merupakan salah satu negara lainnya di Asia yang memiliki jaringan kereta cepat, dan negara ini juga menawarkan travel pass untuk naik kereta secara unlimited dengan Taiwan High-Speed Rail!

Swiss: Swiss Travel Pass

Liburan di Swiss memang sangat sayang rasanya kalau hanya berkunjung ke satu kota doang. Makanya, Swiss Travel Pass ini jadi salah satu pass yang wajib kamu pesan kalau kamu liburan ke negara indah ini!
Dengan Swiss Travel Pass, kamu bisa menggunakan kereta reguler, kereta wisata panorama, kapal, dan bus tanpa batas selama di Swiss. Cek juga itinerary 5 hari liburan di Swiss memanfaatkan Swiss Travel Pass!

Jerman: German Rail Pass

Foto: Daniel Abadia via Unsplash
Ingin liburan panjang ke Jerman dan enggak cuma mengunjungi satu kota doang? Kamu mungkin perlu banget German Rail Pass ini. Dengan pass ini, kamu bisa menggunakan Deutsche Bahn tanpa batas untuk mengunjungi Berlin, Munchen, Leipzig, Frankfurt, dan kota-kota lainnya. Jadi hemat lebih banyak!

Eropa: Eurail Global Pass

Nah, kalau pass yang satu ini cocok banget buat kamu yang ingin mengunjungi lebih dari satu negara di Eropa! Sayang banget memang kalau jauh-jauh ke Eropa tapi cuma liburan di satu negara aja, jadi pass ini cocok banget buat kamu yang mau menjelajahi Eropa dengan kereta.
Jangan khawatir, periode berlaku Eurail Global Pass bahkan ada yang sampai 3 bulan lho! Pass ini juga bisa digunakan untuk berkunjung ke 33 negara. Wow!
Bingung bagaimana cara memesan Eurail Global Pass? Mungkin kamu perlu membaca artikel ini: Pedoman untuk Memesan Tiket Kereta Eropa di Klook!

Jangan Lupa Gunakan Promo Klook Saat Traveling!

Jangan lupa manfaatkan promo Klook untuk semua kebutuhan traveling kamu! Kalau kamu pengguna baru Klook, kamu bisa gunakan kode promo IDFIRSTBLOG untuk mendapatkan potongan Rp 50.000 dengan minimal pembelian Rp 100.000.
Kamu juga bisa mengecek berbagai promo Klook lainnya yang sedang berlangsung di sini.