UPDATE: Syarat Naik Kereta Tahun 2024 untuk Perjalanan Jarak Jauh di Indonesia

Rezky Agustyananto
Rezky Agustyananto
Last updated 19 Apr 2023
Syarat Naik Kereta - BLOG COVER ID

Kredit Foto Haidan via unsplash

Inilah syarat naik kereta tahun 2024 untuk perjalanan jarak jauh!

Meski pemerintah telah mencabut pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di seluruh wilayah Indonesia pada Desember tahun 2022 lalu, namun tetap ada beberapa syarat naik kereta yang harus kamu penuhi di tahun 2024 ini.
Syarat-syarat ini berlaku untuk semua keberangkatan kereta jarak jauh, baik di Pulau Sumatra, Pulau Jawa, maupun Pulau Sulawesi, kecuali KA Lokal dan Aglomerasi.
Jangan lupa pesan tiket wisata dan paket tourmu saat berlibur di berbagai destinasi Indonesia!
Syarat naik kereta jarak jauh ini disadur dari website resmi PT KAI.
Apa saja syaratnya? Cek daftarnya di bawah ini.

Syarat Naik Kereta di Indonesia 2024

Penumpang Kereta Indonesia Menggunakan Masker
Kredit Foto: Leandro Maldini / Unsplash
Saat ini, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh para calon penumpang kereta jarak jauh di Indonesia

Syarat Naik Kereta Jarak Jauh

  1. Dianjurkan tetap melakukan vaksinasi Covid-19 sampai dengan booster kedua atau dosis keempat terutama bagi masyarakat yang memiliki risiko tinggi penularan Covid-19.
  2. Diperbolehkan tidak menggunakan masker apabila dalam keadaan sehat dan tidak berisiko tertular atau menularkan Covid-19 dan dianjurkan tetap menggunakan masker yang tertutup dengan baik apabila dalam keadaan tidak sehat atau berisiko Covid-19, sebelum dan saat melakukan perjalanan.
  3. Dianjurkan tetap membawa hand sanitizer dan/atau menggunakan sabun dan air mengalir untuk mencuci tangan secara berkala terutama jika telah bersentuhan dengan benda-benda yang digunakan secara bersamaan.
  4. Bagi orang dalam keadaan tidak sehat dan berisiko tertular atau menularkan Covid-19 dianjurkan menjaga jarak atau menghindari kerumunan orang untuk mencegah terjadinya penularan Covid-19.
  5. Dianjurkan tetap menggunakan aplikasi SATUSEHAT untuk memonitor kesehatan pribadi.

Alternatif Transportasi Antar Kota Selain Kereta

Bali Car Rental Passenger
Selain kereta, kamu tentu saja masih bisa melakukan perjalanan antar kota dengan pesawat terbang. Seperti syarat naik kereta jarak jauh, untuk naik pesawat pun sekarang tetap ada syarat tertentu yang harus dipenuhi. Untuk update terbaru syarat naik pesawat, kamu bisa membaca panduannya di sini.
ID Klook Signup Banner

Temukan artikel panduan perjalanan Indonesia lainnya dari Klook!