10 Film Thailand Romantis yang Bakal Bikin Kamu Baper Banget!

Rezky Agustyananto
Rezky Agustyananto
Last updated 5 Feb 2021
thai romantic movies

Bosan nonton drama Korea? Cek rekomendasi film Thailand romantis ini…

Seperti kamu, kamu, kamu, dan kamu, kami di Klook juga banyak menghabiskan waktu selama pandemi virus corona ini dengan binge-watching drama Korea. Tapi setelah ratusan jam nonton drakor, rasanya kami perlu beristirahat...
...dan mulai menonton film Thailand romantis yang gak kalah bikin baper. 😂
Percayalah, untuk urusan drama romantis, Thailand gak kalah dengan Korea! Komedinya akan bikin kamu tertawa, sementara adegan-adegan romantisnya akan bikin kamu baper. Kami sudah mengumpulkan 10 film romantis Thailand yang ikonik dalam artikel ini, yang bisa kamu pilih untuk mengisi waktu luang di akhir pekan!

1. First Love (Crazy Little Thing Called Love)

Mari kita buka daftar ini dengan film favorit semua orang: First Love atau Crazy Little Thing Called Love! Film yang dirilis tahun 2010 ini mungkin cukup familiar buat kamu. Dibintangi oleh Mario Maurer, film Thailand yang satu ini memang bener-bener sukses di eranya dan bikin film romantis Thailand mulai dilirik banyak orang.
Film ini bercerita tentang cinta pertama dari mata seorang Nam, seorang pelajar perempuan yang jatuh cinta pada laki-laki paling populer di sekolah. Cinta anak muda yang khas ini akan membuat para penontonnya pada cinta pertama mereka ketika sekolah dulu, berkat cerita yang sangat relatable dengan banyak orang. 

2. Bangkok Traffic Love Story

Bangkok Traffic (Love) Story bercerita tentang Mei Li, seorang perempuan berusia 30 tahun yang kesulitan menemukan cinta sejatinya. Namun, hidupnya berubah setelah bertemu dengan seorang pegawai Bangkok Transit System bernama Lung, dan untuk pertama kalinya, ia berniat untuk mengejar lelaki impiannya ini.
Namun ketika seorang tetangganya juga tertarik pada Lung, Mei Li yang minim pengalaman dalam percintaan pun menjadi kesulitan untuk merebut hati Lung.

3. Friend Zone

Friend Zone adalah film Thailand yang terbilang baru daftar film komedi romantis Thailand ini, namun dijamin akan langsung menarik perhatian kita secara penuh sejak awal film. Bercerita tentang Palm dan Gink, dua sahabat yang telah berteman baik selama 10 tahun, Palm ternyata selalu menyimpan perasaan untuk Gink.
Namun, seperti judul film ini, keduanya sayangnya hanya selalu berada dalam batas friend zone saja. Nah, setelah bertahun-tahun dan berbagai petualangan dengan pacar-pacar sebelumnya, apakah keduanya akan menyadari bahwa cinta sejati mereka sebenarnya adalah yang ada di dekat mereka?

4. I FINE… THANK YOU… LOVE YOU

Film Thailand yang dirilis tahun 2014 lalu ini bercerita tentang kehidupan Pleng, seorang guru Bahasa Inggris yang memiliki paras cantik. Suatu hari, seorang muridnya meminta bantuannya untuk putus dari pacarnya, Gym, agar ia bisa bekerja di Amerika. Gym kemudian menyalahkan Pleng atas kejadian ini dan menuntut Pleng untuk mengajarinya Bahasa Inggris agar ia bisa pergi ke Amerika untuk merebut hati mantan pacarnya lagi.
Saat ia membantu Gym mengejar cintanya itu, Pleng juga harus berurusan dengan hatinya sendiri.

5. Pee Mak

Pee Mak memadukan horor, komedi, dan romansa dalam satu film, jadi ini adalah film Thailand yang sempurna untuk para pecinta horor dan drama! Film Thailand yang tayang tahun 2013 ini bercerita tentang Mak, yang meninggalkan istrinya yang sedang hamil, Nak, untuk ikut berperang.
Ketika perang telah berakhir, Mak mengajak teman-temannya untuk bertemu dengan istrinya. Namun, teman-temannya kemudian menyadari bahwa Nak telah meninggal dunia ketika melahirkan anaknya. Kini, mereka harus mencari cara untuk memberitahu Mak bahwa ia selama ini tinggal bersoma sesosok hantu.

6. Hello Stranger

Dengan set cerita di Seoul, Korea Selatan, Hello Stranger pasti akan lebih menarik bagi para penggemar drama Korea. Terlebih, film ini seolah menapak tilasi lokasi-lokasi ikonik dari drama-drama Korea di masa lalu, seperti Winter Sonata dan Coffee Prince.
Film Thailand yang satu ini bercerita tentang dua orang yang memiliki kepribadian berlawanan, yang satu seorang yang sinis, sementara satu lagi seorang yang, bisa dibilang, "bucin abis". Keduanya tanpa sengaja bertemu di Seoul, dan memutuskan untuk berlibur bersama-sama tanpa membuka nama mereka masing-masing.

7. Love of Siam

Love of Siam adalah film Thailand dengan layer-layer cerita tentang keluarga, persahatabatn, dan cinta, yang dimulai dengan persahabatan dua orang anak laki-laki bernama Tong dan Mew. Meski mereka berpisah saat beranjak dewasa, keduanya bertemu kembali ketika karier Mew di bidang musik sukses besar, dan dari sana, keduanya menjalin hubungan pertemanan kembali. Pertemanan itu kemudian berkembang menjadi cinta yang telah dipendam sejak kecil.

8. The Letter

The Letter adalah film Thailand yang merupakan remake dari film Korea populer, Pyeon Ji. Berceirta tentang hubungan cinta jarak jauh antara Dew dan Ton, yang menjalin hubungan setelah bertemu di Chiang Mai.
Namun, suatu hari tragedi terjadi ketika sahabat Dew dibunuh oleh pasangan kencan butanya - membuat Dew merasa bersalah karena ia sebelumnya menolak menemani sahabatnya bertemu dengan pasangan kencan butanya. Dew kemudian meninggalkan Chiang Mai dan berusaha menemukan kebahagiaan bersama Ton, namun tragedi ternyata masih belum mau meninggalkan hidup Dew.

9. Brother of the Year

Bercerita tentang cerita cinta antara pasangan dan cinta keluarga, Brother of the Year adalah film komedi yang cocok untuk ditonton seluruh anggota keluarga. Film Thailand ini menceritakan tentang Chad, yang selalu merasa iri dengan adik perempuannya, Jane. Jane seperti seseorang yang sempurna - ia selalu mengalahkan Chad baik dari sisi akademis, olahraga, dan bahkan dari segi rupa.
Tetapi Chad akhirnya menemukan sesuatu yang bisa menjadi senjata untuk mengalahkan adiknya, ketika ia mengetahui bahwa Jane ternyata diam-diam berkencan dengan Moji.

10. One Day

Film Thailand ini bercerita tentang Denchai, seorang laki-laki berusia 30 tahun yang menjadi karyawan di perusahaan IT. Ia merupakan seseorang yang selalu terpinggirkan di manapun ia berada. Ketika perusahaannya mengadakan perjalanan trip ke Hokkaido untuk seluruh pegawainya, Denchai berusaha memanfaatkannya untuk mencoba berbicara dengan Nui, perempuan dari Divisi Marketing yang lama ia sukai.
Ia pun membuat permohonan di sebuah tempat legendaris yang diyakini bisa mengabulkan permohonan cinta. Permohonannya terjawab dengan Nui kehilangan ingatannya selama satu hari, dan Denchai pun memanfaatkan kesempatan itu untuk menjadi "pacar" Nui.

Cek juga rekomendasi serial dan film lainnya dari Klook!