Siap-Siap Belanja Kebutuhan Liburan karena Ada Promo KLOOKTASTIC 10.10 di Klook!

Klook Team
Klook Team
Last updated 14 Mar 2020
kv klooktastic1010 desktop
Reading Time:
3
minutes

Sedang mempersiapkan liburan? KLOOKTASTIC 10.10 adalah momen yang tepat untuk belanja kebutuhan liburan kamu!

KLOOKTASTIC kembali lagi! Setelah sebelumnya hadir di 9.9 (9 September) lalu, KLOOKTASTIC hadir lagi untuk merayakan 10.10. Promo ini akan berlangsung selama 48 jam pada 9-10 Oktober 2019, dengan diskon hingga Rp 2.000.000 per akun.
Jadi kalau kamu sedang mempersiapkan liburan untuk akhir tahun ini, KLOOKTASTIC 10.10 adalah saat yang tepat untuk memesan semua kebutuhan liburan kamu di Klook; dari pocket WiFi sampai paket tur di destinasi yang ingin kamu tuju.
Perlu dicatat: setiap akun hanya dapat menggunakan satu kode promo sebanyak satu kali, jadi kumpulkan dulu aktivitas yang ingin kamu beli dalam keranjang belanja lalu gunakan kode promonya saat hendak melakukan pembayaran.

Ingin Diskon Tambahan? Gunakan Poin Klook-mu!

Panduan Poin Klook
Asyiknya di Klook adalah, saat memanfaatkan promo KLOOKTASTIC 10.10, kamu juga dapat menggabungkannya dengan potongan harga dari poin Klook! Jadi jika kamu sudah memiliki poin Klook yang cukup, kamu dapat langsung menggunakannya bersama dengan kode promo saat melakukan pembayaran.

Kamu Juga Bisa Dapat Tambahan Diskon Jika Menggunakan Doku Wallet

Jika kamu menggunakan Doku Wallet, kamu juga bisa mendapatkan diskon tambahan hingga Rp 350.000 lho dengan menggunakan kode promo di halaman pembayaran Doku. Lihat caranya di sini. Dengan promo ini, kamu jadi bisa dapat potongan harga sampai 3x: 1x dari promo KLOOKTASTIC 10.10, 1x dari poin Klook, dan 1x dari Doku Wallet.
Menguntungkan banget, bukan? Belanja kebutuhan liburan kamu hanya di Klook!

Apa Saja yang Bisa Kamu Pesan dengan Promo KLOOKTASTIC 10.10?

Promo KLOOKTASTIC 10.10 dapat digunakan untuk pembelian semua produk Klook kecuali produk Universal Studios Japan, Express Passes, dan produk bundle lainnya. Untuk syarat dan ketentuan selengkapnya, cek di sini.
Berikut beberapa ide liburan akhir tahun yang bisa masuk dalam pertimbangan kamu:

1. Singapura

Universal Studios Singapore
Walaupun kamu mungkin sering ke sana, Singapura tidak pernah akan kehabisan destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Belum pernah ke Sentosa? Akhir tahun ini mungkin waktu yang tepat untuk mengunjungi Universal Studios Singapore. Ingin berangkat dalam waktu dekat? Menyambangi Sentosa Merlion untuk terakhir kalinya sebelum ikon Sentosa ini ditutup setelah 20 Oktober 2019 mendatang mungkin akan jadi momen tak terlupakan.
Bosan dengan destinasi yang itu-itu saja? Singapura tahun ini menghadirkan Jewel Changi Airport yang fantastis! Belum lagi, Singapura biasanya punya festival yang menarik di periode libur Natal dan Tahun Baru. Jadi, kamu tidak akan kehabisan hal menarik saat liburan di Negeri Singa.

2. Jepang

Musim Gugur di Jepang - Arashiyama Kyoto
Jepang merupakan negeri dengan pesona yang tidak ada habisnya. Mengunjungi Jepang di musim gugur ini akan memberikanmu pengalaman yang benar-benar berbeda dengan momiji-nya yang memukai. Ingin menikmati Natal di musim dingin? Jepang juga bisa jadi destinasi yang seru untuk liburan Natal dan akhir tahun barumu!
Belilah JR Pass agar kamu bisa menjelajahi Jepang dengan bebas dari Hokkaido hingga Fukuoka. Kamu juga bisa menikmati musim gugur dengan maksimal lewat paket tur yang membawamu ke titik-titik terbaik untuk menikmati perubahan warna daun khas musim gugur.

3. Bangkok

Liburan ke Bangkok
Kalau kamu bosan dengan Singapura atau Malaysia tetapi tetap tak mau terlalu jauh dari Indonesia, Bangkok bisa jadi pilihan tepat untuk liburanmu. Ibukota Thailand ini selalu jadi primadona bagi turis dari Barat maupun Timur, dan alasannya jelas; Bangkok memang sangat unik. Metropolitan namun juga eksotis, Bangkok punya daya tarik yang membuat kita ingin mengunjunginya lagi dan lagi.
Jika kamu ingin pergi ke Bangkok, pastikan kamu mempunyai semua hal yang kamu butuhkan untuk liburan di sana. Tenang, kamu bisa belanja kebutuhan liburan kamu di Bangkok di Klook dan tinggal mengambilnya di bandara kok! Baca di sini untuk panduan lengkapnya. Kamu juga bisa membaca panduan wisata kuliner Bangkok di sini.

TEMUKAN SEMUA PANDUAN LIBURAN ALA KLOOK DI SINI