9 Pantai di Cairns Yang Harus Kamu Kunjungi saat Beach Hopping

Jianne Uy
Jianne Uy
Last updated 12 Okt 2022
Pantai di Cairns - Blog ID

Photo Credits: (L) Manny Moreno on Unsplash, (M) Bailey Cullen on Unsplash, (R) Kikki Starr (@kikki_s) on Unsplash

Berniat untuk beach hopping saat liburan di Australia? Pastikan kamu mengunjungi 9 pantai di Cairns ini!

Ingin menghabiskan liburan tropis di Australia? Jangan ragu untuk mengunjungi kota turis tropis Cairns di Queensland Utara – ia akan siap menyambutmu dengan pantai-pantai terindah di Australia yang mereka punya!
Diapit oleh Great Barrier Reef dan Hutan Hujan Tropis Barat (West Tropics Rainforest), kota pesisir ini memiliki beberapa pantai terkenal, termasuk Trinity Beach dan Palm Cove. Bersiaplah untuk menyelam di akhir pekan, bersenang-senang di atas pasir, dan menikmati pemandangan pohon palem yang bergoyang ditiup angin.
Jika ini pertama kalinya kamu berkunjung, kamu bisa mengikuti daftar 9 pantai terbaik di Cairns ini dan pergilah dengan rental mobil melalui Klook untuk petualangan terbaikmu!

1. Ellis Beach

Rock formations and the beach
Photo Credit: denisbin on Flickr (Attribution-NoDerivs 2.0 Generic (CC BY-ND 2.0))
Tidak ada tempat yang lebih baik untuk memulai perjalanan wisata pantaimu selain Ellis Beach yang indah. Pantai paling utara ini adalah salah satu pantai yang tidak terlalu populer di Cairns, dan merupakan termpat rahasia terbaik Queensland yang hanya dikenal para pecinta pantai dan para petualang alam yang berpengalaman.
Dengan mengitari sudut Great Barrier Reef Drive, kamu akan menemukan hamparan pasir putih bersih yang panjang, pohon kelapa, dan hutan hujan tropis yang menunggu untuk dijelajahi. Bagian terbaiknya adalah, kamu akan menikmati semuanya tanpa keramaian! Fun fact: Pantai Ellis hanya memiliki total populasi 24 jiwa pada tahun 2016!

2. Palm Cove

Man walking on the beach
Photo Credit: Ian Cochrane on Flickr (Attribution 2.0 Generic (CC BY 2.0))
Dari Ellis Beach, kamu tidak perlu melakukan perjalanan jauh untuk mencapai surga tropis bernama Palm Cove. Hanya dengan empat menit berkendara dari Ellis Beach, hamparan pasir yang indah dengan deretan pohon Melaluca yang berusia 500 tahun ini menanti.
Di sinilah kamu akan menemukan perairan paling biru di Australia. Plus, ada banyak restoran, kafe, dan kedai es krim di tepi pantai yang menyenangkan di sini. Kamu juga bisa menikmati kuliner seafood yang disiapkan dengan seksama oleh Pullman Palm Cove Sea Temple Resort & Spa, dan mampir untuk sarapan di Reef House untuk menikmati sampanye dan pemandangan Laut Coral yang jernih, di mana Great Barrier Reef dapat dilihat.

3. Clifton Beach

People watching the sunset on Clifton Beach
Photo Credit: Derek Keats on Flickr (Attribution 2.0 Generic (CC BY 2.0))
Untuk tempat yang sedikit lebih tenang, Clifton Beach menawarkan lokasi yang tepat dan penuh dengan petualangan seru. Di hamparan pasir yang menakjubkan ini, kamu dapat melihat peselancar — pro atau pemula — mengendarai ombak setinggi satu hingga dua meter! 
Saat mampir di Clifton Beach selama liburan di Cairns, kamu juga memiliki kesempatan bagus untuk menikmati barbekyu dan menyaksikan matahari terbenam.

4. Kewarra Beach

The beach below orange clouds
Photo Credit: Kikki Starr (@kikki_s) on Unsplash
Bagaimana dengan pizza kayu bakar dan tapas di atas pasir? Jika ini adalah hal favoritmu, maka kamu harus mampir di Kewarra! Pantai di Cairns ini menyajikan pilihan kudapan tepi laut yang lezat. The Beach Shack menawarkan koktail yang luar biasa, bir dingin, dan live music untuk suasana tropis terbaik! Banyak penduduk Cairns yang suka berkumpul di Kewarra Beach untuk berjalan-jalan dengan anjing mereka, bermain air di laut, dan pergi memancing.

5. Trinity Beach

Palm trees and the beach
Photo Credit: Kikki Starr (@kikki_s) on Unsplash
Berhentilah di tempat paling mewah di Queensland! Trinity Beach adalah tempat bagi beberapa penginapan dan resor bintang lima yang sangat terkenal dengan pemandangan Laut Coral dan Bukit Earl yang menakjubkan. Kamu bisa bangun melihat matahari terbit, mendengar suara ombak, dan menikmati cabana tepi pantai di bawah pohon kelapa ketika kamu bermalam di Vue Luxury Apartments. Penggemar alam terbuka juga dapat menikmati pendakian santai ke puncak Bukit Earl.

6. Yorkeys Knob

Person kite surfing at Yorkeys Knob
Photo Credit: David Clode (@davidclode) on Unsplash
Selain populer, Yorkeys Knob sangat sempurna digunakan untuk menghabiskan waktu tenang, jauh dari hiruk pikuk keramaian! Di tempat tersembunyi ini, kamu akan menikmati aktivitas air dengan perahu tanpa gangguan. Kamu juga bisa berpacu dengan angin lewat selancar layang, mengarungi ombak di papan dayung, atau mencoba hobi baru: menombak ikan! 
Ketika kamu siap untuk bersantai dengan angin sepoi-sepoi, nikmati makan malam mewah di kapal pesiar di Marina Bay dan dengarkan kicauan Kookaburras bergema.

7. Holloways Beach

Woman drinking from a bottle
Photo Credit: Ben Ramirez on Flickr (Attribution 2.0 Generic (CC BY 2.0))
Holloways Beach di Cairns adalah tempat terbaik untuk menikmati "me time".  Holloways Beach merupakan sebuah desa tepi laut yang sepi dan diberkati dengan pantai keemasan serta ombak yang lembut. Siapkan tikar piknikmu, ambil buku, dan putar lagu liburan tropismu — pantai di Cairns yang satu ini dibuat untuk para introvert! 
Tentu saja, agar lebih menyenangkan, Holloways Beach juga memiliki beberapa pasar pantai yang fantastis, tempat kamu dapat berbelanja pernak-pernik, perhiasan, dan suvenir yang menyenangkan serta menyeruput kopi yang enak!

8. Machans Beach

Family walking on the beach
Photo Credit: Ron Lach on Pexels
Dari semua pantai di Cairns, Machans Beach adalah yang paling ramai. Mulai dari pesta dansa hingga pertandingan voli pantai, kawasan ini tidak pernah kehabisan kegiatan yang menyenangkan bagi semua orang. Manfaatkan kesempatan ini untuk berkenalan dengan masyarakat sekitar sambil menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga. Meskipun tidak ada resor mewah di kota ini, yang menarik dari Pantai Machan adalah apartemen kecil dan rumah liburannya yang menciptakan suasana eklektik dan santai.
Tips Klook: Pantai Machans hanya berjarak sepuluh menit berkendara dari Cairns CBD, jadi sebaiknya masukkan tempat ini pemberhentian terakhirmu (atau yang pertama)!

9. Bonus: Nudey Beach

Green mountains and blue waters
Photo Credit: Bailey Cullen on Unsplash
Jika kamu mencari pantai di dekat Cairns, maka jangan lewatkan Nudey Beach! Meskipun untuk datang ke sini memerlukan waktu yang lebih lama — kamu harus naik feri ke Pulau Fitzroy — percayalah, perjalanan tersebut sepadan dengan kepuasan yang kamu dapatkan. Dikelilingi pantai pasir karang putih dan perairan tropis biru yang hangat, kamu akan seperti berada di surga.
Nudey Beach adalah tujuan utama untuk snorkeling sambil menikmati kehidupan laut yang hidup di Great Barrier Reef. Bagi pencinta hewan, hutan hujannya dipenuhi dengan makhluk paling menarik di planet ini (Merpati Zamrud, kakatua, kadal, elang laut perut putih, dan banyak lagi).
Setelah mengetahui tentang pantai terbaik di Cairns, kami berharap kamu dapat menikmati waktu bermain air yang menyenangkan ketika mengunjungi pantai-pantai dalam daftar ini!

Rekomendasi artikel lainnya