Inilah Daftar Destinasi Liburan Terbaik Untukmu Berdasarkan Shio di 2020!

Klook Team
Klook Team
Last updated 14 Mar 2020
DESTINASI LIBURAN SHIO 2020
Reading Time:
7
minutes

Gunakan daftar destinasi terbaik berdasarkan shio ini untuk peruntungan yang lebih baik di 2020!

Demi keberuntungan kamu di Tahun Baru Imlek nanti, kami telah berkonsultasi dengan para ahli feng shui (well… situs-situ feng shui sebetulnya) untuk menentukan destinasi-destinasi traveling yang cocok untukmu berdasarkan peruntungan Shio-mu tahun ini.
Sudah siap melihat destinasi apa yang pas untuk jadi destinasi travelingmu selanjutnya?

Shio Tikus: Yogyakarta, Indonesia

Itinerary Jogja
Tahun Kelahiran: 1912, 1924, 1936, 1948, 1960, 1972, 1984, 1996, 2008, 2020
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Kerbau, Naga, Kera
Meski ini Tahun Tikus dan umumnya shio yang sesuai dengan tahunnya tersebut akan merasakan peruntungan yang kurang bagus, 2020 mungkin tidak akan berjalan buruk-buruk amat bagi shio Tikus. Tahun ini, bagi kamu yang memiliki shio Tikus, kamu perlu menghindari mengeluarkan banyak uang untuk barang-barang mewah, jadi kamu mungkin bisa liburan hemat ke Yogyakarta, Indonesia.
Mengingat peruntungan dalam hal kesehatan bagi shio Tikus tahun ini kurang bagus, pastikan kamu berolahraga yang cukup, bahkan saat liburan sekalipun! Saat di Jogja, kamu bisa mengasah fisikmu dengan bertualang ke Gua Jombang, di mana kamu harus turun ke dalam lubang gua, lalu melakukan perjalanan fisik di sepanjang lorong gua untuk menemukan “Heaven’s Light” yang terkenal di sini.

Shio Kerbau: Santorini, Yunani

Kredit Foto: Heidi Kaden/Unsplash
Tahun Kelahiran: 1913, 1925, 1937, 1949, 1961, 1973, 1985, 1997, 2009
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Tikus, Ular, Ayam
Dewi Keberuntungan berada di sisimu tahun ini, karena peruntunganmu akan bagus dalam hal karier, edukasi, dan kesehatan! Tetapi kamu perlu waspada dalam hal hubungan percintaan ya.
Oleh karena itu, rayakan kariermu yang bagus sambil meningkatkan hubunganmu dengan pasanganmu dengan traveling ke Santorini! Nikmati pemandangan super romantis di kota ini sambil merasakan panasnya day trip ke Santorini Volcano, Hot Springs, dan Thirassia Island.

Shio Macan: Kyoto, Jepang

Tahun Kelahiran: 1914, 1926, 1938, 1950, 1962, 1974, 1986, 1998, 2010
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Babi, Kuda, Anjing
Bagi kamu-kamu yang lahir di tahun Macan, bergembiralah! Ini adalah tahun keberuntunganmu, dengan potensi hadirnya promosi, kenaikan gaji, dan berbagai hal-hal baik di sepanjang tahun. Untuk merayakannya, hadiahkan dirimu liburan ke Kyoto, Jepang! Akan lebih baik lagi kalau kamu bisa melakukannya sekitar akhir Maret hingga awal Mei, ketika bunga Sakura sedang mekar.
Liburan yang santai ini juga bisa memberikanmu kesehatan dan hubungan yang lebih baik, apalagi kalau kamu menyempatkan untuk ikut day tour ke Arashiyama Bamboo Forest dan berjalan sambil mengobrol santai dengan orang-orang tercinta di tengah hutan bambu yang menenangkan ini.

Shio Kelinci: Tokyo, Jepang

Kredit Foto: Jezael Melgoza/Unsplash
Tahun Kelahiran: 1915, 1927, 1939, 1951, 1963, 1975, 1987, 1999, 2011
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Anjing, Babi, Kambing
Bagi shio Kelinci, tahun ini kamu akan mendapatkan peruntungan yang baik dalam hal percintaan. Meski untuk urusan pekerjaan kamu mungkin akan merasakan tekanan atau stres, waktu-waktu yang kamu habiskan dengan orang-orang tercinta ketika liburan mungkin akan membuat segalanya terasa lebih baik.
Oleh karena itu, pergilah berlibur ke Tokyo, Jepang, dan biarkan kultur unik kota ini membuatmu melupakan masalah di kantor. Cobalah masuk ke dunia ajaib bernama teamLAB Borderless museum, atau tertawalah bersama banyak orang lainnya di Robot Restaurant, lalu bersantai sambil berendam di Oedo-Onsen Monogatari.

Shio Naga: Paris, Perancis

 
Seine River Cruise
Tahun Kelahiran: 1916, 1928, 1940, 1952, 1964, 1976, 1988, 2000, 2012
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Ayam, Kera, Tikus
Jika kamu lahir di tahun Naga, inilah saatnya mencoba berbagai ide baru yang selama ini kamu simpan untuk karier kamu. Tetapi, jangan lupa untuk ambil cuti untuk beristirahat dan bersantai. Belajarlah untuk mengatur fokus kerjamu dalam situasi yang bisa membuatmu tertekan atau kamu mungkin akan merasakan risiko burnout.
Kami menyarankan untuk pergi ke Paris, Perancis, di mana kamu bisa menghabiskan seharian penuh hanya untuk menikmati karya-karya seni yang indah di Louvre. Atau, pergilah ke Disneyland Paris dan nikmati satu hari penuh di dunia yang penuh akan kenangan masa kecilmu bersama berbagai karakter Disney yang hidup di sini.

Shio Ular: Taipei, Taiwan

Tahun Kelahiran: 1917, 1929, 1941, 1953, 1965, 1977, 1989, 2001, 2013
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Kera, Ayam, Kerbau
Jika kamu lahir di tahun Ular, kamu harus hidup lebih sederhana tahun ini karena mungkin akan ada isu di sisi finansial tahun ini. Meski begitu, 2020 adalah tahun yang bagus untuk kamu mempelajari sisi emosionalmu. Belajar lah tentang dirimu sendiri – kenali apa yang cocok untukmu atau apa yang paling berarti untukmu.
Pergilah ke Taipei bersama orang tercinta di mana kamu bisa menikmati liburanmu dengan kunjungan ke berbagai tempat wisata alam seperti YehLiu Geopark lalu menikmati teh di Amei Teahouse di Jiufen. Tuliskan harapanmu untuk tahun ini dan terbangkan bersama lampion kertas di Shifen, lalu berjalan-jalanlah di pasar malam yang menarik di sana!

Shio Kuda: Phuket, Thailand

Destinasi Liburan ke Thailand Selain Bangkok: Phuket
Tahun Kelahiran: 1918, 1930, 1942, 1954, 1966, 1978, 1990, 2002, 2014
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Kambing, Macan, Anjing
Jika kamu lahir di tahun Kuda, air adalah elemen keberuntunganmu tahun ini! Pergi berlibur ke Phuket, Thailand adalah yang kamu butuhkan untuk menghindari burnout dari beban kerja yang gila. Cobalah island hopping ke Phi Phi dan Maya, di mana kamu bisa menikmati snorkelling untuk mengeksplor kehidupan di bawah air.
Saksikan juga pertunjukan Cabaret ketika malam tiba sebelum island hopping lagi keesokan harinya – kamu rekomendasikan kamu untuk mengunjungi James Bond Island untuk destinasi berikutnya!

Shio Kambing: Venesia, Italia

Kredit Foto: Tom Podmore/Unsplash
Tahun Kelahiran: 1919, 1931, 1943, 1955, 1967, 1979, 1991, 2003, 2015
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Kuda, Babi, Kelinci
Untuk kamu yang lahir di tahun Kambing, keberuntungan akan dekat denganmu di tahun ini, terutama dalam hal karier. Untuk kamu yang sedang memiliki hubungan percintaan, kamu mungkin perlu meningkatkan hubunganmu dengan orang tercinta, dan kami rasa liburan ke Venesia, Italia, akan membantu kamu melakukannya.
Nikmati perjalanan dengan gondola di kota air ini di kanal-kanal yang indah, atau pergilah day trip ke Murano yang punya banyak rumah berwarna-warni!
BUTTON:

Shio Kera: Bali, Indonesia

Tempat Wisata di Bali
Tahun Kelahiran: 1920, 1932, 1944, 1956, 1968, 1980, 1992, 2004, 2016
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Ular, Tikus, Naga
Ini adalah tahun yang seimbang bagi shio Kera: kamu akan merasakan keberuntungan dan ketidakberuntungan. Namun, dengan kecerdasanmu, kamu akan bisa melewati berbagai halangan yang mungkin akan kamu rasakan jika kamu menggunakan kelebihanmu dengan baik. Kami menyarankan agar kamu untuk tidak terlalu menonjol tahun ini, dan agak berhemat.
Mungkin, kamu perlu melupakan liburan ke luar negeri dulu tahun ini. Liburan saja ke Bali, agar kamu tetap bisa liburan maksimal dengan budget yang tidak terlalu tinggi. Untuk menyeimbangkan kondisi mental kamu, kamu bisa mengambil kelas Yoga, menikmati massage yang akan membuatmu santai tanpa membuang banyak uang, dan nikmati pemandangan yang indah di Pulau Dewata ini.
Kunjungi juga Nusa Penida dengan day trip dan nikmati pemandangan luar biasa dari pulau kecil ini atau pergilah snorkeling untuk bertemu dengan para Manta Rays. Kamu juga mungkin ingin melihat sunrise di atas Gunung Batur untuk menikmati kedamaian di pagi hari!

Shio Ayam: Jeju, Korea

Jeju-do
Tahun Kelahiran: 1921, 1933, 1945, 1957, 1969, 1981, 1993, 2005, 2017
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Macan, Kelinci, dan Kambing
Kamu-kamu yang lahir di tahun Ayam akan bersinar tahun ini dengan karier yang cemerlang! Namun, di Tahun Baru Imlek ini, pastikan kamu hindari area-area yang berisiko seperti taruhan. Gunakan uangmu untuk menikmati pengalaman yang seru dengan keluarga dan teman-teman. Kamu juga perlu memperhatikan nutrisimu dan gaya hidupmu.
Kamu mungkin juga perlu berlibur ke Jeju, Korea Selatan! Rayakan kesuksesanmu dengan pergi ke pulau dengan pemandangan yang luar biasa indah ini. Pastikan kamu melihat sunrise di Seongsan Ilchulbong Peak dan eksplor Manjang Cave sebelum menikmati BBQ yang nikmat.
Kalau kamu ingin menyetir sendiri di sini, kamu mungkin perlu lebih berhati-hati karena tahun ini kamu mungkin akan lebih rentan membuat kesalahan. Kami sarankan kamu sebaiknya memesan sewa mobil plus supir yang akan membawamu keliling pulau.

Shio Anjing: Islandia

Kredit Foto: Davide Cantelli/Unsplash
Tahun Kelahiran: 1922, 1934, 1946, 1958, 1970, 1982, 1994, 2006, 2018
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Kelinci, Macan, Kuda
2020 adalah tahun yang akan penuh kesuksesan bagi shio Anjing, dari karier hingga gaya hidup. Namun dengan segala kesuksesan itu, kamu mungkin akan terlalu sering bekerja dan perlu menyeimbangkan hidup untuk membuat tubuh dan pikiranmu tetap sehat.
Pergilah ke Islandia untuk meninggalkan kesibukan sejenak. Pastikan kamu memesan terlebih dahulu tur untuk melihat Aurora Borealis atau Northern Lights yang ajaib. Kunjungi juga Golden Circle, yang memiliki Strokkur, sumber air panas yang dapat menyemburkan air hingga ketinggian 30 meter.

Shio Babi: Hawaii

Tahun Kelahiran: 1923, 1935, 1947, 1959, 1971, 1983, 1995, 2007, 2019
Shio yang Cocok untuk Diajak Traveling: Naga, Ular, Kerbau
Karier shio Babi di tahun 2020 akan penuh dengan peluang, dan tidak ada cara yang lebih baik untuk merayakannya daripada liburan romantis ke Hawaii dengan kekasih. Kunjungi Hawaii Volcanoes National Park, yang memiliki Kilauea dan Mauna Loa yang cocok dengan elemen keberuntunganmu – Api!
Kunjungi juga Honolulu untuk belajar tentang Pearl Harbour, atau melihat paus di Maui sebelum mencoba surfing di Waikiki.

Jangan Lupa Gunakan Promo Klook Saat Traveling!

Jangan lupa manfaatkan promo Klook untuk semua kebutuhan traveling kamu! Kalau kamu pengguna baru Klook, kamu bisa gunakan kode promo IDFIRSTBLOG untuk mendapatkan potongan Rp 50.000 dengan minimal pembelian Rp 100.000.
Khusus untuk liburan Imlek 2020 ini, kamu juga bisa memanfaatkan promo Klook spesial Imlek untuk mendapatkan potongan harga sampai Rp 960.000 lho! Untuk informasi selengkapnya, baca syarat dan ketentuannya di sini.